![](https://blogger.googleusercontent.com/img/b/R29vZ2xl/AVvXsEhHsDcYsDNpkrgVbeXRZ54ya1FTw4VWYwNfEL0QEPysStHFs-jDctvBYZdaQRZB3-QLjFRPqUS7J-mciA65up8jPQUAmHnBPNjzyfNUXEqiVfH22bwayCsZYtMUPcgitIcnNRXn1zKV8yA/s320/downloadm.jpg)
Kegiatan ini di mulai dengan pembukanya yaitu Pak WIDI salah satu staf ESAM. Beliau menyapa dengan begitu hangat dan memberi salam "Selamat Pagi" "Selamat Pagi" sahut para peserta. Dalam kegiatan ini beliau selalu mengucapkan selamat pagi.
Mengapa........?
Karena dengan ucapan selamat pagi kita akan selalu semangat karena masih merasakan di pagi hari.
Kemudian kita semua diajak untuk mengenal lebih jauh tentang sang Pembicara yang nanti akan memberikan motivasinya kepada para peserta.
Acara dilanjutkan dengan pemberian motivasi oleh PAK NARTO. Beliau merupakan kepela sekolah SMA 1 Rowosari Kendal dan juga sebagai pemilik ESAM.
Kegiatan Acara ini telah menumbuhkan semangat baru bagi seluruh peserta yang notabene adalah para calon peserta UAN yang sebentar lagi akan dilaksanakan. Para peserta sangat antusias dan bersemangat dalam mengikuti acara ini.
Sorak-sorak, tepuk tangan sampai teriakan terdengar begitu riuh dan santer terdengar di luar ruangan. Beberapa kali terdengar janji dan tekad dari para peserta. Dan sesuatu yang paling dikenang adalah slogan dan juga kata penyemangat yaitu:
- Dream : "MIMPI" semua orang pasti pernah bermimpi dan sesungguhnya mimpi inilah yang nantinya akan jadi sebuah semangat. Karena dengan mimpi kita bisa berangan-angan tentang cita-cita dan juga impian.
- Believe : "YAKIN" tanpa keyakinan pasti semua angan semua mimpi semua cita akan sirna. Maka mantapkan hati dan yakinlah bahwa cita kita akan terwujud.
- Attitude : "PERILAKU" seseorang yang ingin menggapai sesuatu haruslah sesuai dengan jalan yang harus ditempuh. Selain itu juga yang paling penting kit Hrus bisa merubah sikap kita. Karena dengan kita merubah sikap ALLAH pasti akan mempermudah jalan kita.
- Action : "TINDAKAN" seseorang yang pasif pasti tidak akan bisa mewujudkan impiannya. Maka kita harus bisa bertindak untuk mewujudkan impian kita
Acara telah usai dan meninggalkan kenangan dan juga telah memberi bekal dan semangat baru.
SPIRIT BUAT SELURUH KELAS XII
SMA PONDOK MODERN SELAMAT KENDAL
YAKINLAH ............!
0 comment:
Post a Comment